Nenek Yang menjadi Tenar Setelah Menjadi Model Pakaian Cucunya




Hotmagz-Sudah berumur bukan artinya menjadi orang yang membosankan, itulah hal yang ingin di sampaikan oleh emiko seorang nenek yang sudah berusia 93 Tahun. Karena sifatnya yang ceri dan menyenangkan ia pun berhasil menarik hati banyak orang.

Berawal dari sang cucu yang mencari model untuk pakaian yang ia buat. Cucunya yang bernama Chinami mori yang merupakan seorang designer pakaian yang senang berkreasi dengan warna warna yang terang, menggunakan berbagai macam warna pelangi, tali , dan benang, yang kemudian ia tenun dengan gaya Saori.

"Tak ada aturan. aku bisa menenun dengan bebas dan dengan warna-warna yang aku inginkan" kata mori Dilansir dari Bored Panda, Rabu (30/12/2015)




Mori Biasanya berkreasi di studio, dan biasanya sang nenek memberikan ide, karena hal itu membuat Mori mempunyai ide untuk menjadikkan sang nenek sebagai model. Dan ternyata Emiko pun menyetujui ide Mori.

Warna Pakaian dan Pribadi Emiko yang begitu ceria terlihat tampak pas ketika di kenakan oleh Emiko. Dan setelah foto-foto Emiko dengan pakaian dari cucunya itu Di upload ke instagram, pengikut Mori pun mulai bertambah dan mendapatkan respon positif dari orang-orang.



sumber: http://citizen6.liputan6.com/read/2400768/nenek-gaul-ini-bangga-menjadi-model-pakaian-cucunya

No comments:

Powered by Blogger.