Pentingnya sebuah karakter bagi pemuda

Otakcerdas.com - Di era modernisasi yang sangat luar biasa cepat ini, kiranya para pemuda lah yang paling merasakan dampaknya. sebab mereka juga lah yang memproduksi dan mengkonsumsi berbagai macam produk modern. namun dengan melesatnya perkembangan dunia yang begitu modern ini, ada satu hal yang perlu kita perhatikan, baik sebagai pemuda maupun para orang tua.

Hal yang sangat perlu kita perhatikan adalah karakter, yap sejak maraknya teknologi smartphone, rupa-rupanya sangat mempengaruhi karakter seseorang, misalnya, si A yang biasanya humoris dan penuh canda, dia mendadak menjadi pendiam dan egois.

banyak juga hal lain akibat modernisasi yang berkibat buruk kepada pemuda kita, namun smartphone lah yang paling mendasar menjadi penyebab utamanya,

tapi bukan berarti kita harus meninggalkan smartphone, tapi bagaimana caranya kita menikmati kecanggihan teknologi bukanya menciutkan karakter tapi supaya bisa meningkatkan karakter.

~"karakter adalah sifat-sifat kejiwaan, akhlak atau budi pekerti yang membedakan seseorang dari yang lain, tabiat, watak. Berkarakter artinya mempunyai watak, mempunyai kepribadian."~

nah itu pengertian karakter menurut mbah google, lalu bagaimana cara kita supaya bisa memiliki karakter yang baik, supaya karakter kita tidak seperti di buat-buat,

kan ada tuh orang-orang yang ngelamar kerja yang sengaja memanipulasi karakter diri sendiri, karena sudah tahu dan menguasai sistem perekrutan pegawai, terutama ketika wawancara.

http://wapannuri.com
tak ada salahnya seperti itu, namun perbuatan seperti itu sama saja membohongi diri sendiri tentang karakter pribadi, apalagi jika manipulasi karakter nya berhasil, berarti kamu sudah di cap sebagai pembohong yang handal, karena berbohong masalah karakter pribadi.

lalu bagaimana supaya mempunyai karakter yang baik secara alami, padahalkan karakter sudah di tanam orang tua sejak sedini kecil. tapi bisa kok, bagi kalian yang ingin melatih karakter kalian supaya menjadi pribadi yang baik dari sekarang.

#MULAI DARI HAL KECIL
Hal kecil bukan berarti hal tidak bermanfaat loh yah, hal sepele seperti membuang sampah pada tempat sampah, mematuhi peraturan lampu lalu lintas, saling tegur sapa dengan orang yang kita kenal, ucapkan permisi ketika melewati kerumunan orang,

baik yang kita kenal maupun tidak. kegiatan tersebut merupakan hal yang paling efektif untuk melatih karakter kita, jika kalian memang belum cakap dalam hal kepribadian, cukup latih karakter kalian dengan kegiatan tadi.

jangan langsung mengikuti pendidikan karakter ala militer, karena itu hanya akan bersifat sementara, paling hanya berpengaruh seminggu setelah pendidikan karakter, setelah itu sifat asli si anak akan kembali lagi,

karena apa? karena hanya sebatas waktu itu saja melatih karakternya, berbeda dengan kegiatan yang di sebutkan tadi, kita bisa melatih karakter kita sepanjang kehidupan.

So, ayo melatih karakter kalian sedini mungkin, karena karakter yang baik akan berdampak baik bagi orang-orang yang ada di sekeliling kalian.

No comments:

Powered by Blogger.